
Oleh: Endang Supriyati, IRo Society kota Pekalongan
Olah raga Jalan Nordic (JN) akan selalu menemukan hal baru, sesuatu yang dapat dinikmati keindahannya, karena saya ber Nordic ria, masuk kampung keluar kampung tidak berkeliling dilapangan. Pagi itu kutemukan bunga indah dipagar rumah warga. Bunga Xanthostemon merupakan pohon dan semak keluarga Myrtaceae. Bunganya berwarna kuning indah dipandang, kontras dengan daunnya yang berwarna hijau, sehingga terlihat bersinar. Membuat rasa penasaran ketika melihat tumbuhan ini tumbuh dipagar rumah warga. Karena tidak menahu bunga yang kutemui, terlihat sangat cantik dan unik, maka klik…jepret…jepret aku dokumentasikan.
Kemudian menanya ke google, apa gerangan nama bunga itu, munculah nama Xanthostemon, ternyata nama populernya adalah ” golden penda atau santos kuning” Karena bunganya memang berwarna kuning cerah mekar diujung ranting. Rupanya bunya ini kaya akan nektar dan serbuk sari, sehingga menarik lebah madu dan serangga penyerbuk.
Bunga ini sangat cocok ditanam dihalaman rumah atau diluar pagar rumah. Bunga santos kuning berasal dari Australia. Di Lumajang tanaman ini digemari oleh peternak lebah madu karena kaya akan nektar yang merupakan sumbet pakan lebah. Perbanyakan tanaman juga cukup mudah, dapat dilakuksn dengan stek daun. Seringkali Prof. Imam Sang Founder IRo, menyampaikan ketika kita keluar rumah, mengamati kanan kiri, daerah yang kita lewati maka akan kita temukan hal-hal baru dan unik yang kadang kita tidak menahu. Namanya, manfaatnya kira-kira berguna atau tidak. Sahabat hebat yuk…cermati lingkungan kita.
Pekalongan, 15 Februari 2025